Rabu, 13 Juni 2012

Air Terjun Yeh Poh Manggis

Rencana awalnya sich menuju air terjun yeh labuh di desa selumbung manggis..namun karena terkendala oleh lokasi yang gak da yang tau dari temen” makanya tujuan dialihkan ke air terjun yang ada di desa yeh poh, masih wilayah manggis juga..(ternyata manggis memiliki tempat” menarik juga).
Namun ternyata temen satu rombongan juga ga tau tempatnya, akhirnya kami minta bantuan ke anak” setempat untuk nganterin ke lokasi air terjun.
Sebelumnya gak pernah terbayangkan perjalanan akan jadi begitu sulit dan ekstrem…dengan mendaki cukup terjal di atas jurang” yang cukup dalam di bawah kami, akhirnya kami sampai juga ke lokasi air terjun. Tingginya sekitar 15 meter, walau gak setinggi air terjun yeh labuh yang mencapai 35 meter, atau air terjun jagasatru di selat duda yang mencapai ketinggian 40 meter, tapi melihat air terjun yang lumayan bagus setelah perjuangan keras melewati hutan, membuat hati terpuaskan juga rasanya.
Sambil menikmati pemandangan air terjun di hadapan kami, sekalian kami abadikan dengan foto”: